Memilih unit ponsel pintar baru memang sering kali membuat dilema, ikuti salah satu dari 3 tips berikut ini agar menemukan ponsel yang paling pas.
Saat ini di pasaran sudah banyak sekali tipe dan juga merek ponsel pintar yang beredar. Tak heran bila banyak yang merasa galau berkepanjangan ketika ingin beli ponsel baru. Semua pasti tidak ingin salah pilih dan berujung menyesal.
Nah, untuk itu tentunya harus tahu dulu bagaimana cara memilih ponsel yang paling tepat. Bukan yang termahal atau paling bagus, tetapi unit ponsel yang paling sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.
Tips Memilih Ponsel Pintar untuk Semua Kebutuhan
Menyeimbangkan antara kebutuhan, keinginan, serta bujet sangatlah sulit. Ada kalanya cocok di unit ponselnya tetapi bujetnya tak cukup. Kadang suka dengan model ponselnya dan uangnya ada, tetapi spesifikasi kurang mumpuni.
Ikuti salah satu dari tips di bawah ini untuk menemukan ponsel pintar idaman yang cocok di bujet, kebutuhan, dan keinginan sekaligus.
Pilih Berdasarkan Kelas Ponsel
Ya, bukan hanya manusia saja yang punya kelas tetapi ponsel juga ada kelasnya. Kelas ponsel umumnya terbagi menjadi tiga, yaitu entry level, mid-end, dan high-end.
Entry level adalah kelas ponsel paling bawah dari ketiga kelas yang ada. Kelas ponsel ini spesifikasinya rendah, harga murah, dan desain yang standar. Untuk kebutuhan komunikasi, media sosial, dan browsing ponsel di kelas ini bisa dikatakan pas.
Mid-end adalah kelas tengah yang lebih baik dari entry level. Ponsel yang termasuk di kelas ini punya kualitas yang bagus dan spesifikasi yang cukup gahar. Ponsel mid-end cocok untuk kebutuhan agak berat dan punya model yang menarik.
Untuk kebutuhan yang berat dan ingin ponsel yang mewah, jawabannya ada di kelas high-end. Ponsel di kelas ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Spesifikasi, model, dan juga harganya sangat tinggi dibanding 2 kelas lainnya.
Pilih Berdasarkan Merek Ponsel
Di tengah-tengah masyarakat ada kecenderungan untuk membeli ponsel pintar dari merek-merek tertentu. Seperti penggemar Samsung akan selalu memilih produk dari Samsung atau Mi Fans yang selalu menantikan produk Xiaomi.
Pada dasarnya setiap brand ponsel memiliki ciri khas tersendiri dalam setiap produk ponselnya. Sehingga masyarakat yang merasa cocok dengan hal tersebut akan menjadi penggemar brand. Membeli ponsel berdasarkan brand ini cenderung lebih murah karena pilihan brand yang ada di Indonesia tidak begitu banyak.
Pengguna yang menginginkan ponsel dengan sistem yang bagus dan kamera jernih bisa memilih iPhone. Bila ingin spesifikasi chipset gahar bisa memilih produk Xiaomi. Brand Oppo dan Vivo bagi pengguna yang suka selfie karena punya kamera selfie bagus dengan filter menarik. Ada Samsung bagi yang suka inovasi teknologi di sistem operasi Android.
Pilih Berdasarkan Kebutuhan
Tips ponsel pintar yang terakhir adalah memilih yang sesuai kebutuhan. Bagaimanapun juga ponsel yang akan dibeli nanti akan digunakan untuk tujuan tertentu. Nah, agar lebih nyaman pastinya harus menyesuaikan dengan penggunaan ponselnya.
Untuk kebutuhan gaming atau multimedia yang berat sebaiknya pilih ponsel dengan spesifikasi dapur pacu yang tinggi. Penggunaan sehari-hari yang ringan cukup menggunakan ponsel entry level dari brand apa pun. Sedangkan untuk kebutuhan konten bisa memilih antara iPhone atau Samsung.
Kesimpulan
Sekarang proses pemilihan ponsel pintar sudah tidak terlalu membingungkan, bukan? Sering-seringlah menonton review di Youtube atau website untuk mengetahui tentang unit ponsel incaran. Lebih bagus lagi kalau langsung datang ke toko offlinenya.